Hai SVB Gengs! Siapa diantara kalian yang saat ini sedang mencari pekerjaan? Semangat ya, kamu pasti bisa mendapatkan pekerjaan impianmu! Jangan khawatir, bukan kamu seorang kok yang saat ini kesulitan dalam mencari pekerjaan. Karena, berdasarkan laporan dari Badan Pusat Statistik (BPS), pada Februari 2023 jumlah pengangguran di Indonesia mencapai 7,99 juta orang lho. Persaingan tenaga kerja memang lagi susah – susahnya nih SVB Gengs.
Selama masa pencarian kerja ini, apakah kamu pernah merasa minder dengan CV kamu yang rasanya kok kosong, kurang pengalaman dan gitu – gitu aja ya? Penasaran nggak sih, kira – kira bagaimana ya pandangan HR tentang CV seperti itu? Yuk kita bahas bersama!
Pada dasarnya, Curriculum Vitae (CV) merupakan sebuah dokumen yang berisi ringkasan singkat tentang pendidikan, pengalaman kerja, keterampilan, dan prestasi seseorang. Bagi seorang HR, CV memiliki peran penting dalam proses seleksi, karena informasi yang tertera didalamnya akan berguna dalam menentukan apakah kandidat tersebut memiliki kualifikasi yang relevan dengan lowongan yang dibuka. Melalui proses evaluasi ini, HR dapat mempersempit pilihan dan memastikan bahwa calon pelamar yang lanjut ke tahap berikutnya adalah mereka yang sesuai dengan persyaratan dan kualifikasi yang ditentukan.
Photo by Markus Winkler on Unsplash
Meski memiliki peran yang sangat penting, sebenarnya harusnya CV tidak dijadikan satu – satunya patokan utama dalam menilai seorang kandidat. Karena, apa yang tertulis pada CV belum tentu telah mencerminkan kenyataan dan kualitas diri yang sebenarnya. Untuk itu, seorang HR yang baik harus bisa menyeimbangkan antara menggunakan CV sebagai alat seleksi dan memberikan kesempatan kepada lebih banyak kandidat untuk masuk ke tahap berikutnya. Dari sisi kandidat, yang bisa dilakukan adalah menulis CV sebaik mungkin supaya mendapatkan kesempatan untuk menunjukkan kualitas diri yang sebenarnya pada tahapan – tahapan selanjutnya, misalnya pada tes psikologis dan wawancara.
Lalu, apabila saat ini kita berstatus sebagai pengangguran, apa yang harus dituliskan didalam CV ya supaya nggak kosong banget dan bisa tetap menarik perhatian HR?
Well, kamu harus ingat ya SVB Gengs, bahwa menjadi pengangguran bukan berarti kita tidak bisa mencari pengalaman tambahan! Kamu bisa ikut program sertifikasi atau course yang relevan dengan arah karirmu. Kamu juga bisa ikut aktivitas volunteering dan magang untuk mendapatkan relasi serta pengalaman bekerja dengan orang lain.
Jadi jangan khawatir ya! Meski memiliki CV yang terkesan kosong karena belum pernah bekerja, pasti masih banyak HR yang menerima freshgraduate minim pengalaman kok. Yang terpenting adalah melalui CV tersebut, HR bisa melihat bahwa kamu memiliki latar belakang yang relevan, selalu berusaha untuk memperkaya pengalaman diri, dan menunjukkan sikap mau belajar.
Photo by John Schnobrich on Unsplash
Selain itu, dalam menyusun CV, kamu harus pandai dalam menyusun urutan dan menjelaskan pengalaman yang kamu miliki. Sehingga, HR dapat lebih fokus kepada peran serta prestasimu dalam suatu posisi, bukan pada seberapa lama waktu kamu sudah tidak/tidak pernah bekerja. Oiya, sembari menunggu panggilan lamaran, kamu juga bisa lho, untuk terkoneksi dengan orang – orang dengan latar belakang yang cocok dengan aspirasi karirmu. Menjalin koneksi akan membantu kamu dalam mempelajari area karir tersebut dan memotivasi kamu untuk juga bisa berkarir sebaik mereka.
Terakhir, sebagai seorang pencari kerja, kamu juga harus memiliki pola pikir yang tepat supaya kamu bisa bertahan dalam proses pencarian kerja.
Konsep yang diperkenalkan oleh Carol Dweck ini dapat didefinisikan sebagai keyakinan bahwa kemampuan dan kecerdasan dapat berkembang melalui usaha, latihan, dan dedikasi seiring berjalannya waktu. Dengan memiliki growth mindset, seorang individu dapat menerima kegagalan sebagai peluang untuk berkembang dan memiliki sikap yang terbuka terhadap pembelajaran, serta percaya bahwa kemampuan dapat diperbaiki seiring waktu.
Konsep ini mengacu pada upaya individu untuk terus-menerus memperoleh pengetahuan, keterampilan, dan kompetensi baru sepanjang kehidupan. Dengan memiliki continuous learning, individu dapat relevan dan kompetitif di pasar kerja yang terus berubah, dan kemampuan yang terus berkembang ini dapat membuka peluang untuk pertumbuhan karir yang lebih baik.
Dengan memiliki kedua mindset tersebut, kamu akan menjadi individu yang resilien, mampu beradaptasi dengan baik, dan terbuka terhadap peluang pembelajaran. Tentunya, gabungan semua yang baik ini dapat sangat membantu kamu nih, dalam mencari dan menjalani pekerjaan impianmu nanti ya SVB Gengs 😊
Nah, untuk para pencari kerja Human Resource, untuk melakukan dua pola pikir diatas, kamu bisa melaksanakan di kelas HR Fundamental Package lho! Disini kamu akan dilatih untuk memiliki growth mindset terhadap case Human Resource. Tentunya continuous learning juga ya! Karena SVB Academy membantu kamu dalam mempelajari tren HR yang terus berubah sehingga bisa lebih kompetitif di job market.
Gak cuma belajar satu area HR, kamu juga bisa belajar Talent Acquisitions, Compensation & Benefit, Learning & Development, Industrial Relations, hingga HR Business Partner. Lengkap banget kan? Kepo sama materi detail, metode belajar, dan manfaatnya apa aja? Yuk, cek di website kami sekarang!
Sebagai informasi, Kak Fibi seorang alumni kelas ini yang awalnya job seeker, saat ini sudah berhasil menjadi Human Resource Generalist di Wings Group Indonesia! Setelah belajar di Kelas HR Fundamental Package, dia merasa paham semua area HR secara teori dan praktik, apalagi ada sesi konsultasi dengan HR Expert. Jadi ketika tidak mengerti, bisa langsung bertanya! Ditambah para HR Expertnya memang sudah berpengalaman di bidang HR lebih dari 5 tahun! Penasaran dengan profile para HR Expertnya? Yuk, cek di Profile Professional Facilitator ya!
Mau merasakan seperti Kak Fibi dan segera mendapatkan pekerjaan HR? Segera daftar di kelas HR Fundamental Package sekarang! Jangan sampai kehabisan diskon dari Rp1.125.000 menjadi Rp499.000! Sisa 1 kuota lagi nih diskonnya gengs!
Kami tunggu pesan dari kalian di Instagram SVB Academy, Whatsapp SVB Academy, atau langsung klik Website SVB Academy untuk lihat seluruh program yang ada dan langsung daftar ya. Jadi, see you on class, SVB Gengs!
Referensi
Ahdiat, A. (2023, May 5). Awal 2023, Ada 7,9 Juta Pengangguran di Indonesia. Katadata. https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2023/05/05/awal-2023-ada-79-juta-pengangguran-di-indonesia